Satu lagi bintang sepak bola yang memilih Serie A sebagai pelabuhan karirnya. Kabar bahagia menghinggapi AS Roma yang telah merampungkan transfer Gervinho dari Arsenal.
Hari Kamis, (8/8/13) kemarin menjadi momen spesial bagi Giallorossi. Di hari itu, pemain Pantai Gadin, Gervinho telah resmi menjadi amunisi baru bagi Rudi Garcia. Kabar ini dikonfirmasi secara langsung oleh kubu The Gunners. Lewat situs resminya, pemain yang ditaksir hijrah dengan biaya € 8.000.000 telah pindah dari ibu kota (London) ke ibu kota (Roma).
Gervinho yang kini berusia 26 tahun sebenarnya tidak asing bagi Rudi Garcia. Baik sang pemain mau pun pelatih pernah sama-sama berjuang di bawah bendera Lille. Dengan bergabungnya Gervinho ke AS Roma, dipastikan menjadi pertemuan yang manis dengan mantan pelatihnya di Ligue 1 tersebut.
“Gervinho telah bergabung ke klub Italia Serie A, AS Roma dengan biaya yang tidak diungkapkan,” tulis situs resmi Arsenal.
“Semua orang di Arsenal mengucapkan terima kasih kepada Gervinho atas kontribusinya terhadap klub dan berharap karir masa depannya berjalan baik.”
Tak mau kalah, Gervinho pun memberikan ucapan terima kasih kepada mantan klubnya tersebut. Lewat akun Twitter, Gervinho menulis:
“Terima kasih kepada semua fans Arsenal atas dukungan mereka selama dua tahun saya sebagai seorang Gunner. Terima kasih kepada semua rekan-rekan dan staf Arsenal.”
Masuknya Gervinho juga menandai kesukses AS Roma di bursa transfer musim panas ini. Ia pemain kelima yang telah didatangkan klub ibu kota. Sebelumnya sudah ada nama Morgan De Sanctis, Maicon, Mehdi Benatia and Kevin Strootman.