Gelar liga premiere memang sudah menjadi hak penuh Manchester United untuk musim ini. Namun, kegembiraan tersebut harus dibayar mahal oleh para united atas cabutnya Fergie dari kursi pelatih.
Tak hanya Sir Alex Ferguson yang akan cabut dari United. Beberapa pemain juga akan menyatakan berhenti untuk tim berjuluk Setan Merah ini. Diantaranya adalah Paul Scholes yang sudah menyatakan pensiun sejak akhir musim ini.
Rumor hangat paling menarik juga datang dari Wayne Rooney. Pemain bertubuh gempal ini telah menyatakan siap hengkang dari Old Trafford mulai musim depan. Fergie menyatakan, pernyataan hengkangnya Rooney ini sejak tengah musim bergulir.
Ia menyatakan, keinginan untuk keluar dari Man. Utd datang langsung dari Rooney. Disebutkan Fergie, bahwa musim ini adalah kali terakhir Rooney akan berkostum The Red Devils dan akan berganti kostum pada musim depan.
Pada pertandingan terakhir Fergie dan Scholes ketika United melawan Swansea pada Minggu (12/5) lalu, ia telah menyatakan untuk menutup pertandingan tersebut sebagai yang terakhir pada musim ini. “Keberadaan Rooney bersama United sudah tidak menjadi urusan saya lagi. Saya tidak akan mengambil sikap apapun terkait keputusan yang akan ia ambil nanti,” ungkap Fergie melalui BBC, Senin (13/5).
Faktanya, selama bersama United, keputusan Rooney untuk diletakkan kedalam daftar bursa transfer sudah yang kedua kali. Pada Oktober 2010n Rooney meminta untuk diletakkan kedalam bursa transfer dan ingin segera dijual. Walaupun kemudian, ia sendiri yang memutuskan untuk memperpanjang kontrak hingga lima tahun kedepan.
Sebelumnya, Rooney beberapa kali tidak dilirik oleh Fergie untuk menjadi lini utama dalam pertandingan. Diantara pertandingan besar yang tidak melibatkan Rooney adalah kala United melawan Madrid diputaran babak 16 liga Champion.
Fergie justru berharap agar Rooney segera menarik keputusannya untuk berhenti dari Manchester United. “Ia memang sedang frustasi karena beberapa kali ditarik dari lapangan saat dalam pertandingan. Namun, performanya yang memang cepat membaik membuat posisinya tetap dipertahankan sebagai lini utama tim tiap kali bertanding,” ulas Fergie.