Bek Manchester United, Rio Ferdinand, punya pernyataan yang menarik bahwa MU adalah tempat terbaik jika seorang pemain ingin meraih trofi juara. Pernyataan itu keluar dari mulut Ferdinand saat ia menanggapi masa depan Wayne Rooney yang masih belum pasti di skuad United. Ferdinand memang tak ingin Rooney bernasib seperti Cristiano Ronaldo di masa lalu.
Rooney memang tengah di ambang pintu keluar The Red Devils. Semua bermula di akhir musim lalu saat Sir Alex Ferguson membeberkan fakta bahwa Rooney ingin dijual. Sontak para klub peminat seperti Arsenal, Chelsea, hingga PSG langsung berduyun-duyun menawarkan kontrak baru bagi Wazza.
Ferdinand menasehati Rooney bahwa belum tentu ia akan mendapat banyak gelar lagi jika meninggalkan United. Itu semua juga berawal dari keyakinan Ferdinand bahwa United adalah klub tepat jika seorang pemain ingin menjadi juara.
“Jika kamu pergi dari sini, saya tak yakin kamu akan lebih baik. Wayne sudah cukup dewasa dan bisa berpikir sendiri. Bersama klub mana lagi saya bisa meraih banyak trofi? Kamu bisa berkata ada Barcelona yang memenangi lebih banyak gelar tapi akan menjadi suatu kebanggaan jika bisa menjadi juara di negaramu sendiri,” ujar Ferdinand.
“Saya tumbuh untuk memenangi gelar disini. Saya memang mendapat banyak tawaran dalam beberapa tahun terakhir, tapi saya tak mau pergi dari sini. Saya datang ke Manchester United untuk satu alasan yang simpel dan alasan itu adalah karena saya ingin menjadi seorang juara.”
Ferdinand mencontohkan seorang Cristiano Ronaldo yang sejak hijrah dari Old Trafford pada 2009 lalu, belum bisa memenangi gelar lagi sebanyak yang ia lakukan bersama United.
“Cristiano Ronaldo adalah pesepakbola yang gila secara individu. Tapi apakah dia bisa memenangi banyak trofi lagi sejak pergi dari sini? Saya bilang pada Ronaldo untuk tidak pergi ke Real Madrid. Tapi itu adalah mimpinya dan kami harus menghormati itu.”
Semua gelar di level klub yang diraih Ferdinand memang didapat bersama United sejak ia pindah dari Leeds United pada 2002 lalu. Tercatat Ferdinand mengoleksi enam trofi Premier League, dua trofi Piala Liga, empat trofi FA Community Shield, satu gelar Liga Champions, dan satu piala FIFA Club World Cup.